4 Tips Mencari Kosan di Jakarta dengan Harga Sewa yang Murah

Tips Mencari Kosan di Jakarta dengan Harga Sewa yang Murah

Mencari kosan di jakarta itu merupakan perkara yang gampang-gampang susah. Apalagi jika Anda hendak mencari kost dengan harga yang murah. Pasalnya, hal itu juga sangat dipengaruhi oleh besarnya biaya hidup di ibu kota ini. Otomatis harga sewa kost pun akan lebih tinggi bila dibandingkan dengan kota lainnya.

Namun bukan berarti mencari kost murah di Jakarta itu merupakan hal yang mustahil. Semua itu tetap bisa Anda lakukan jika Anda mau bersabar dan tidak muluk-muluk dalam mengharapkan fasilitas kost. Artinya, jika Anda memang berniat mencari harga sewa kost yang murah, Anda jangan mengharapkan berbagai fasilitas yang umumnya ada di kost dengan harga sewa yang mahal. Sebut saja fasilitas free gratis, dilengkapi dengan AC, mandi dengan air panas, adanya kolam renang gratis, dan kamar mandi dalam serta fasilitas lainnya yang hanya bisa Anda dapatkan pada penyewaan kost dengan harga mahal.

Tips Mencari Kost Murah di Jakarta

Agar Anda bisa mendapatkan kost murah di Jakarta, maka sebisa mungkin Anda harus mencari kost yang sesuai dengan kebutuhan dan juga budget Anda. Dan berikut ini adalah beberapa tips untuk mencari kosan di jakarta dengan harga sewa yang terjangkau.

1. Menentukan Budget Kost Sesuai Kemampuan

Hal terpenting yang perlu Anda catat adalah berapa budget yang Anda siapkan sesuai dengan kemampuan dan juga kebutuhan. Jangan samapai anggaran untuk sewa kost ini nantinya melebihi dari angka maksimal dari budget Anda.

Terlebih lagi, batasan murah untuk setiap orang itu berbeda. Maka Anda juga harus menentukan kira-kira berapa angka tertinggi yang masih Anda anggap sebagai harga sewa kost yang murah. Dengan demikian Anda akan lebih mudah dalam memilih dan memilah sewa kost yang murah sesuai dengan versi dan kebutuhan Anda.

2. Fokus pada Kebutuhan (Fasilitas) Pokok

Anda mencari kost tentu saja hanyalaha sebagai tempat tinggal untuk sementara waktu. Bisa saja karena Anda sedang kuliah, menempuh pendidikan tertentu, atau pun karena sudah bekerja. Ketika Anda mencari kamar kost yang murah, maka Anda hanya perlu fokus pada fasilitas pokok yang Anda butuhkan.

Kebutuhan atau fasilitas pokok yang perlu ada di kost saat ini antara lain adalah kasur, meja dan kursi, serta lemari baju. Sementara itu, kost yang memiliki fasilitas tambahan biasanya harganya pun akan lebih mahal.

Jika beruntung, Anda juga bisa mendapatkan sewa kost murah yang ada kipas anginnya. Bahkan ada dapurnya, walaupun fasilitas dapurnya ini digunakan oleh seluruh penghuni kost.

3. Cari Kost yang Agak Jauh dari Kampus

Jika Anda seorang mahasiswa, maka Anda bisa mencari lokasi kost yang agak jauh dari kampus untuk mendapatkan harga kosan yang murah. Terlebih jika Anda memiliki motor, maka jarak tempuh dari kost ke kampus bukan menjadi masalah.

Memang memudahkan jika tinggal di sewa kost yang dekat dengan kampus, karena akses kemana-mana jadi lebih mudah. Umumnya akan dekat dengan tempat fotocopy, ATM, tempat makan dan fasilitas umum lainnya. Namun biasanya kosan yang dekat dengan kampus harga sewanya relatif lebih mahal.

4. Kost yang Memiliki dapur Bersama

Kosan yang memiliki fasilitas dapur bersama akan semakin membuat Anda berhemat. Pasalnya, dengan adanya dapur bersama otomatis Anda juga bisa masak. Di mana dengan memasak maka anggaran untuk makan bisa dihemat dibandingkan dengan jajan atau membeli makan di luar.

Terlebih lagi jika Anda dan penghuni kost lainnya saling berbagi dan bekerja sama, maka biaya bulanan untuk makan akan semakin hemat. Misalnya dengan urunan untuk masak bersama, atau saling berbagi modal dan tugas, ada yang jatah menyediakan nasi, lainnya menyediakan lauk dan sayur misalnya. Maka Anda pun akan semakin menghemat pengeluaran bulanan.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan kosan di jakarta dengan harga yang terjangkau, sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda.

Baca juga: