Harga Oppo A53 Terbaru Januari 2024 dan Spesifikasinya

Update Harga Oppo A53 Terbaru dan Spesifikasinya

Oppo memang selalu mengupdate ponsel-ponsel yang akan beredar di pasaran, mengikuti trend saat ini. Dapat kita lihat, kini oppo kembali menghadirkan ponsel kelas menengah terbarunya ke Tanah Air, yaitu seri Oppo A53 sebagai penerus dari seri A sebelumnya.

Lantas apa saja perbedaan dengan ponsel oppo a53 ini dengan seri oppo sebelumnya? Beberapa peningkatan dari hp oppo di ring 2 jutaan telah diberikan pada oppo a53 ini. Mulai dari segi layar, desain, hingga dapur pacu yang lebih mumpuni.

Di bawah ini merupkan beberapa kelebihan oppo a53 yang harus sobat ketahui sebelum membelinya. Namun jangan lupa untuk menyimak juga info terkini harga vivo y12i bulan ini.

Spesifikasi Oppo A53

Mengingat sebuah smartphone akan rame diburu oleh pembeli jika memiliki spesifikasi yang mumpuni dan tentunya harganya terjangkau. Jika ada harga hp yang miring tapi mempunyai spesifikasi dewa pasti banyak sekali peminatnya.

Lalu apakah oppo a53 ini termasuk di dalamnya? Untuk lebih jelasnya mari simak bebrapa spesifikasi unggulan oppo a53 dibawah ini.

1. Neo-Display 90 Hz Lebih Lancar

Salah satu keunggulan dari smartphone ini adalah dibagian sektor layar, dimana oppo a53 sudah mendukung refresh rate hingga 90 Hz. Dengan teknologi Neo-Display 90 Hz ini akan memberikan pengalaman visual yang lebih cepat dan halus dibandingkan layar smartphone kebanyakan dengan kecepatan refresh 60 Hz.

Selain itu, ponsel cerdas ini juga memiliki layar yang cukup lebar, yaitu 6,5 inci dengan resolusi 720 x 1.600 piksel, dan dipadukan dengan jenis layar IPS, serta mempunyai aspect rasio 20:9. Dan hebatnya lagi, ponsel pintar ini juga telah ditelah dibekali Corning Gorilla Glass 3 sebagai pelindung layar.

2. Triple Kamera Belakang

Beralih ke bagian belakang, pada pnsel ceras ini telah ditanami tiga kamera yang disusun secara vertikal, dimana tiga kamera tersebut terdiri dari 13 MP (f/2.2) untuk kamera utama, 2 MP (f/2.4) untuk kamera portrait, dan 2 MP (f/2.4) sebagai kamera makro.

Kemudian untuk kamera depan sendiri telah dibenami kamera selfie 16 MP (f/2.0) yang terleak di sisi bagian kiri atas layar, terdapat lubang punch hole. Coba sobat bandingkan juga dengan kamera milik vivo y30.

3. Dapur Pacu yang Mumpuni

Smartphone ini hadir di pasaran dibekali dengan RAM 4GB, dan memori internal sebesar 64GB yang ditenagai oleh chipset Snapdragon 460. Selain untuk sobat juga bisa memperluas kapasitas penyimpanan tersebut dengan slot kartu microSD hingga 256 GB.

Baca Juga: Update Harga Oppo A3S di halaman lainnya.

Dimana slot microSD ini bersifat hybrid, yaitu slot-nya jadi satu dengan slot SIM card kedua. Untuk meningkatkan kinerjanya, ponsel pintar ini sudah mengusung OS Android versi 10 dengan antarmuka ColorOS 7.2.

4. Sensor Sidik Jari

Layaknya smartphone pada umumnya, oppo a53 juga sudah dibekali sensor pemindai sidik jari atau lebih dikenal dengan fingerprint yang terletak di punggung ponsel.

5. Baterai Besar 5.000 mAh & 18W Fast Charge

Keunggulan lan dari oppo a53 adalah pada bagian baterai, dimana ponsel pintar ini telah ditopang dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh dan sudah dilengkapi teknologi pengisian daya cepat dengan daya 18 Watt.

Harga Oppo A53

Dengan spesifikasi yang tertera diatas, oppo a53 memiliki harga yang cukp terjangkau. Sobat dapat menikmati fitur-fitur canggih pada oppo a53 ini hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp 2.499.000. Harga terbilang relative murah jika melihat spesifikasi dan beberapa fitur unggulan yang tersedia pada ponsel cerdas tersebut.

Demikianlah informasi terkini harga oppo a53 terbaru sekarang ini, spesifikasi dan beberapa fitur yang diusung oleh smartphone oppo a53. Semoga bermanfaat bagi sobat yang sedang mencari referensi harag hp oppo 2 jutaan.

Baca juga: